5 Cara Menghitamkan Rambut secara Alami

Cara Menghitamkan Rambut. Memiliki rambut yang indah pasti menjadi keinginan bagi setiap orang. Apalagi indahnya terlihat natural tanpa menggunakan berbagai macam bahan kimia yang dapat merusak. Ada yang ingin rambutnya lurus tanpa harus rebonding ke salon, dan ada juga yang ingin rambutnya hitam berkilau alami tanpa bantuan cat rat rambut.


Terkadang rambut hitam dianggap sebagai salah satu simbol rambut yang subur dan ideal. Hal inilah yang mendorong banyak sekali masyarakat mencari cara menghitamkan rambut khususnya secara alami. Sebenarnya menghitamkan rambut sangatlah mudah, bahkan sobat tidak perlu keluar banyak modal untuk pergi ke salon.

Banyak orang yang menganggap menghitamkan rambut secara alami itu tidak tahan lama, namun saya tidak setuju dengan anggapan tersebut. Karena dengan menggunakan cara yang alami dengan konsisten, dijamin rambut sobat akan hitam berkilau dalam waktu lama. Langsung saja, ini dia 5 cara menghitamkan rambut secara alami.

1. Minyak Kemiri


Kita tau kemiri adalah bumbu yang biasanya selalu ada di dapur. Ternyata selain sebagai bumbu dapur, kemiri juga bisa dijadikan sebagai minyak rambut untuk menghitamkan rambut. Kemiri memiliki kandungan zat yang mampu menyuburkan dan menghitamkan rambut. Caranya yaitu sobat tinggal membeli minyak kemiri dan menggunakannya sebagai minyak rambut setiap pagi dan malam.

2. Minyak Zaitun


Konon, minyak zaitun sering dipakai oleh Ratu Cleopatra, seorang ratu dari Mesir yang dikenal luas karena kecantikan alaminya. Pada zaman modern akhirnya manfaat minyak zaitun terungkap oleh para ahli, termasuk salah satunya berkhasiat untuk menghitamkan rambut secara alami. Caranya mirip dengan cara di atas yaitu sobat hanya perlu membeli minyak zaitun dan menggunakannya sebagai minyak rambut.

3. Biji Pepaya


Biasanya saat mengupas pepaya, biji-bijinya dibuang begitu saja, namun ternyata biji pepaya pun memiliki manfaat. Biji pepaya mengandung pewarna hitam alami yang baik untuk rambut. Caranya yaitu cuci bersih biji pepaya, kemudian keringkan, lalu sangrai biji pepaya tersebut, setelah itu tumbuk halus, campurkan dengan minyak kelapa, oleskan campuran itu ke seluruh rambut, diamkan selama 30 menit, lalu bilas dengan air bersih.

4. Alpukat


Kandungan nutrisi dalam alpukat memang cukup efektif untuk membuat rambut menjadi lebih sehat, lembap, dan hitam alami. Caranya yaitu haluskan daging buah alpukat, campurkan dengan perasan jeruk nipis, aduk merata hingga membentuk krim. Oleskan halusan alpukat tadi ke seluruh rambut, tutuplah rambut dengan handuk basah selama 30 menit, lalu bilas dengan air dingin.

5. Kopi


Kandungan kafein dan senyawa lain dalam kopi telah terbukti cukup mujarab untuk menghitamkan rambut secara alami. Caranya yaitu seduhlah bubuk kopi seperti biasa, kemudian biarkan sampai dingin sendiri, lalu saring untuk memisahkan air kopi dari ampasnya, basuhkan rambut dengan air kopi tersebut, diamkan selama 5 menit, terakhir bilas dengan air bersih atau langsung keramas.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "5 Cara Menghitamkan Rambut secara Alami"

Posting Komentar